Festival Salju Sapporo ke-62 mulai dibuka pada hari ini, 7 Februari 2011. Festival ini merupakan salah satu festival unggulan di kota Sapporo, Hokkaido, untuk menarik wisatawan lokal dan mancanegara.
Mulai 3 hari sebelum festival dimulai, Taman Odori yang digunakan sebagai tempat festival ini telah disibukkan oleh para pekerja yang membuat patung-patung es dengan berbagai macam ukuran. Ada yang berukuran kecil sebesar 2 meter persegi yang dibuat oleh warga, ada pula yang ukurannya sangat besar hingga mencapai tinggi 10 meter dan memerlukan tenaga tentara untuk membuatnya. Pada festival-festival sebelumnya, patung-patung es biasanya dibuat oleh tentara, namun saat ini sudah banyak warga yang mengetahui cara pembuatannya.
Pada bulan Januari di Sapporo biasanya sering turun hujan salju dan suhu udaranya mencapai -5 derajat Celcius. Namun hari-hari terakhir sebelum festival ini, suhu udaranya naik menjadi sekitar 5 derajat Celcius, agak lebih hangat daripada biasanya. Membangun patung-patung es di tengah suhu udara yang sangat dingin adalah suatu pekerjaan yang berat, tetapi menjaga agar patung-patung es tidak mencair pada suhu udara yang lebih hangat juga merupakan pekerjaan yang berat.
Festival Salju Sapporo ke-62 akan diselenggarakan mulai tanggal 7-13 Februari 2011. Sapporo e Yokkoso.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar